Saat Berbuka Puasa, Mana yang lebih Baik, Minum Air Dingin atau Hangat? Begini Kata Sang Pakar!
Setelah 13 jam berpuasa, tidak makan atau minum apapun, siapa nih yang kebiasaannya langsung menyeruput air dingin saat berbuka?
Kira-kira mana ya yang lebih baik, minum air dingin dulu atau sebaliknya, meneguk air hangat?
Daripada bingung, sebaiknya kita dengar saja saran dari ahlinya, pakar praktisi gizi klinis dan olahraga, Rita Ramayulis menjelaskan, jika berbuka dengan minuman yang terlalu dingin dapat membuat kerja lambung melambat karena harus menyesuaikan dengan suhu tubuh.
Karena perut telah lama tak diisi makanan ataupun minuman, lambung akan mengalami kontraksi atau kaget ketika langsung menerima air dingin. Perut juga bakal terasa kembung.
Sebaiknya pilih minuman buka puasa yang enggak terlalu dingin jadi tidak perlu pakai es batu.
Sementara menurut Sekretaris Ikatan Dokter Indonesia Kalimantan Barat, Dr Nursyam M.Kes, saat berbuka sebaiknya pilih minuman yang manis dan hangat supaya tidak membuat kaget lambung yang kosong selama seharian penuh.
Atau dahulukan minum air putih yang tidak dingin, tidak juga hangat atau air dengan suhu ruang.
Setelah itu, barulah mengonsumsi minuman yang manis atau camilan manis, seperti kurma atau kolak, 5 hingga 10 menit kemudian.
Tapi, hati-hati ya guys, karena mengonsumsi minuman manis juga tidak boleh berlebihan, nanti bisa kena diabetes! Yang penting sesuai porsinya.
Selain berbuka dengan minuman yang manis dan hangat, sobat yang berpuasa juga bisa makan buah-buahan yang manisnya alami. Buah memiliki kandungan air yang tinggi, serta dapat juga menaikkan gula darah yang turun selama puasa.
Manfaat minum air hangat saat berbuka
1. Minum air hangat dapat meningkatkan sirkulasi darah serta melindungi organ-organ internal dari kerusakan.
2. Minum air hangat saat berbuka akan lebih cepat mengembalikan suhu tubuh, sehingga lambung Anda dapat menyesuaikan dengan baik setelah lama tidak makan dan minum.
3. Air hangat dapat mengaktifkan sistem pencernaan yang tentunya dapat membantu kita untuk menghindari gangguan pencernaan.
4. Meminum air hangat juga dapat merangsang aliran darah menuju usus dan dapat mencegah sembelit saat berpuasa.
Sumber : kompas.com
- Pastikan Busi Motor Kamu Perlu Diganti, Jika Begini…
- Fazzio Youth Project Bikin Pelajar Jawa Timur Terpikat
- Coba Denger Apa Kata Konten Kreator Muda Terhadap Classy Yamaha Exhibition Bali
- Upload Cara Kamu Semangatin Hari Lewat Reels dan Menangin Smartphone Hingga Motor Keren Gear 125
- Si Praktis Grand Filano Hybrid yang Dibanderol Rp 29,6 Jutaan
- Customaxi and Yard Built 2023 Sudah Sebulan Digelar, Ratusan Peserta Pamer Karya Modifikasi Terbaik!
- Selamat! 7 Yamaha Grand Filano Hybrid-Connected Telah Dimenangkan Konsumen di Classy Yamaha Exhibition. Berikut Nama Pemenangnya..
- Ini Kata Konsumen All New R15 Seputar Ngabuburide Bareng Penggemar R Series, Kesannya Tak Terlupakan!
- Classy Taste & Ride Hadir di Sejumlah Café Ada Hadiah Menarik Untukmu!
- Siap Sambut Hari Raya, Yamaha Ramadhan Expo Digelar Hingga 9 April
- Diskon Berkah Ramadhan Bersama Bengkel Resmi Yamaha Spesial di Bulan April!
- Siap Menang! Tim YRI Akan Jalani Pre-Season Test dan Seri 1 ARRC 2023 Thailand
- Serunya Classy Yamaha Exhibition Pameran Motor Terbesar yang Hadir di Pakuwon Mall Surabaya
- Gebyar Undian Berhadiah On The Way Ramadhan! Siap-siap Terima Hadiah Kejutan Dari Yamaha STSJ
- Performa Makin Yahut, Yamaha Rilis Performance Damper Bagi XMAX Connected
- Weekend Ride Tour Road to Sembalun Ajang Bakti Sosial Bersama YRFI
- XMAX Connected Si Bandel yang Taklukkan Jalur Pegunungan Bromo
- Perwakilan YES dari Jawa Timur Raih Posisi Ke-3 dalam Yamaha Engineering School National Competition
- Rekan Media Nikmati Sensasi Berkendara dengan XMAX Connected Menuju Bromo
- Tampilan Baru Yamaha Fazzio Hybrid Connected yang Makin Fashionable, Intip di Sini!
Posted on June 5, 2018, in Beauty & Health, Hot News and tagged air dingin atau hangat saat berbuka puasa, buka puasa, manfaat minum air hangat, manfaat minum air hangat saat berbuka puasa, Puasa. Bookmark the permalink. Leave a comment.
Leave a comment
Comments 0