Sensasi Berkendara Layaknya MotoGP Hadir dalam ‘Monster Energy Yamaha MotoGP Edition’
Yamaha Indonesia secara resmi meluncurkan ‘Monster Energy Yamaha MotoGP Edition’, menyusul terjalinnya kerja sama sponsorship antara Yamaha dengan Monster Energy untuk musim kompetisi balap MotoGP 2019.
Sebanyak 5 motor dengan livery Monster Energy Yamaha MotoGP Edition, tampil perdana di Open Space Booth Yamaha, Jakarta Fair, Kemayoran, pada Senin (27/5), untuk menyapa para penggemar MotoGP di Indonesia. Kelima motor tersebut meliputi 3 varian dari sport model yaitu YZF-R25, YZF-R15 dan All New Vixion, lalu 1 varian dari Maxi Yamaha yakni Aerox 155 VVA, dan yang terakhir dari varian Bebek adalah MX-King 150.
Dalam momen tersebut, Yamaha Indonesia turut kembali menampilkan motor YZR-M1 milik pembalap legendaris Yamaha yang telah menjadi juara dunia sebanyak sembilan kali yaitu Valentino Rossi.
Yamaha Indonesia optimis, kehadiran Monster Energy Yamaha MotoGP Edition akan mendapat sambutan yang luar biasa di tengah masyarakat, mengingat tingginya animo masyarakat Indonesia terhadap ajang balap MotoGP. Selain itu, varian ini turut mengusung emblem Yamaha berwarna emas (Yamaha Gold Emblem) yang semakin memberikan nilai istimewa pada motor.
“Seperti yang Anda ketahui, setiap tahun kami mempunyai edisi MotoGP untuk model-model sport pilihan kami. Konsumen kami selalu senang dan bangga dengan edisi terbatas itu. Dan hari ini, kami ingin meluncurkan seri terbaru 2019 yaitu ‘Edisi Monster Energy Yamaha MotoGP’. Kami yakin konsumen kami akan semakin senang dan bangga memilikinya.” ujar Minoru Morimoto, President Director & CEO PT Yamaha Indonesia Motor Mfg.
Monster Energy Yamaha MotoGP Edition ditawarkan dalam harga yang bervariasi sesuai dengan tipe motor. Untuk varian YZF-R25 dijual seharga Rp 60.025.000*, dan YZF-R15 seharga 36.360.000. Sedangkan All New Vixion dipasarkan seharga Rp 27.650.000 serta Aerox 155 VVA seharga Rp 25.720.000. Dan yang terakhir untuk MX King 150 dibanderol seharga Rp 23.530.000. Seluruh harga tersebut merupakan OTR Jakarta**.
Polo Shirt MotoGP 2019
Pada kesempatan yang sama, Yamaha Indonesia turut memperkenalkan produk apparel resmi Polo Shirt MotoGP 2019, sama seperti yang dikenakan oleh Valentino Rossi dan Maverick Vinales serta para awak crew official Monster Energy Yamaha MotoGP team untuk musim balap 2019.
Polo Shirt MotoGP 2019 sendiri tampil dengan kombinasi warna hitam dan biru yang merupakan representasi dari Monster Energy serta Yamaha Motor. Pada bagian depan, terdapat logo Monster Energy Yamaha MotoGP dan tagline Semakin Di Depan. sedangkan dibagian belakang, terdapat logo ikonik Brand Monster Energy dengan ukuran cukup besar.
Terbuat dari bahan 100% polyester yang nyaman untuk digunakan, polo shirt ini ditawarkan seharga Rp 545.000 dengan tiga ukuran yang tersedia, yaitu M, Lserta XL, dan dapat dipesan diseluruh jaringan dealer resmi Yamaha Indonesia. Untuk detail lebih lanjut terkait produk, silahkan cek website resmi Yamaha Indonesia di https://www.yamaha-motor.co.id/
- Fix and Ride Episode 3! Pemilik Yamaha Fino Mari Merapat
- Congratulation Kepada Para Pemenang Fazzio Reels Competition!
- Yamaha STSJ Siapkan BENGKEL JAGA Bagi Pemudik!
- Yang Mudik Pakai Motor, Sudah Cek Kendaraannya Belum?
- Sampaikan Maafmu Dengan 7 Ucapan Lebaran Ini!
- Ramadan Waktunya Berbagi! Yamaha STSJ Kunjungi Panti Asuhan
- Fazzio City Touring Sambil Aksi Sosial? Baca Cerita Lengkapnya!
- Pemenang Fix and Ride Season 2 Sudah Diumumkan!
- Ngalas Bareng WR 155 Spesial Ramadhan, Buruan Daftar!
- Raih Extra THR Dari Yamaha!
- Simak 4 Tips Berkendara di Bulan Puasa Dari Yamaha STSJ!
- Hai Pelajar Jatim, Ikutan Kompetisi Reels Fazzio Dengan Total Hadiah Rp 6 Juta yuk!
- Yamaha STSJ Minta Maaf Pada Masyarakat, Diterima gak nih Maafnya?
- Modifikasi MIO Gratis Hadir Lagi! Siapa yang Udah gak Sabar Nungguin Fix N Ride?
- 7 Unit Aerox Jadi Support Yamaha STSJ Untuk MotoGP
- Siapa yang Kemarin Nonton MotoGP Gratis Dibayarin Yamaha STSJ?
- Umur 25 Taon Mana Suaranya? Sering Kepikiran Gini, Aku Harus Punya Apa?
- Yamaha STSJ Tebar Diskon Spesial: Uang Muka Rp 0,-
- Intip Kemeriahan bLU cRU Fun Riding “Road to Mandalika” yang Mampir Ke Surabaya
- Yamaha Lagi Bagi-Bagi Tiket Nonton MotoGP Gratis, lho! Langsung aja Kepoin Caranya!
Posted on May 28, 2019, in Hot News and tagged Monster Energy Yamaha MotoGP Edition, MotoGP Edition, Polo Shirt MotoGP 2019. Bookmark the permalink. 1 Comment.
Pingback: media online banten yang akurat