Terhalang Restu, Ayah Cut Meyriska Akhirnya Luluh, Intip Momen Saat Roger Minta Restu Hendak Cium Kaki Ayah!

Cut Meyriska dan Roger Danuarta akhirnya resmi menggelar lamaran pada Minggu, (28/07) kemarin.

Lamaran romantis dengan pakaian serba biru, banyak netizen yang bertanya dimana kehadiran ayah Cut Meyriska, Suryadi AK.

Namun siapa sangka, jika ayah Cut Meyriska nyatanya hadir tampak luluh dan merestui hubungan Chika dan Roger.

Selama ini ayah Chika diketahui menentang keras hubungan putrinya dengan Roger. Masa lalu Roger yang seorang pengguna narkoba jadi salah satu alasan Suryadi menentang hubungan asmara putrinya itu.

Walau pun saat acara lamaran berlangsung, sosok Suryadi tak terlihat mendampingi sang putri.

Namun ia hadir juga mengenakan batik bernuansa biru, dari video Suryadi terlihat memeluk sang putri setibanya di lokasi lamaran.

Pelukan Suryadi pun disambut isak tangis Cut Meyriska dan tamu undangan yang hadir.

Bahkan sebelum Chika memeluk sang ayah, Roger tampak bersimpuh hampir mendaratkan ciuman di kaki sang ayah namun buru-buru ditarik sang calon mertua. Berikut cuplikan nya!

Roger Danuarta hendak bersimpuh di kaki ayah Chika

Mereka bahkan sempat foto keluarga bersama usai lamaran.

Wah, jadi terharu juga sama kisah cinta mereka karena selama menjalani hubungan terus berjuang mendapat restu.

Hingga akhirnya bakal menikah di bulan Agustus nanti.

Semoga pernikahan nya lancar ya untuk Roger dan Chika!

 

 

Sumber : Nova.ID

Posted on July 29, 2019, in Hot News, Infotaiment and tagged , , , , , , . Bookmark the permalink. Leave a comment.

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

%d bloggers like this: