Parah, Atlet Senam Indonesia Batal ke Sea Games 2019 Karena Tak Perawan?
Posted by sebarkan.org
Kacau, Shalfa Avrila Siani (17), harus terkena kebijakan tak masuk akal dari pelatihnya.
Shalfa atlet senam artistik asal Kota Kediri, batal tampil di Sea Games 2019 yang berlangsung di Filipina, karena beredar isu dirinya sudah gak perawan.
Tak terima dengan hal tersebut orang tua Shalfa langsung memeriksakan keperawanan anaknya di Rumah Sakit Bhayangkara. Hasilnya? Shalfa Avrila Siani diklaim masih perawan.
“Akibat isu yang beredar, keluarga merasa tidak terima, anaknya yang berstatus atlet senam provinsi Jawa Timur dan akan berlaga di Sea Games tapi tiba tiba dipulangkan begitu saja, apalagi hasil pemeriksaan organ intim masih sehat dan baik baik saja,” ujar penasihat hukum keluarga Shalfa, Imam Mukhlas, pada Jumat (29/11/2019).
Karena itu keluarga ingin meminta kejelasan dari pihak pelatih Shalfa. Sebab pada 13 November 2019, orang tua Shalfa tiba-tiba menerima telepon dari sang pelatih untuk mengambil Shalfa dari asrama agar pulang ke Kediri.
Meski berasal dari Kediri, atlet yang sudah menyabet 49 medali penghargaan itu menjalani pemusatan pelatihan untuk Sea Games 2019 di Gresik.
Nah, sesampainya di asrama hendak membawa pulang Shalfa kembali ke Kota Kediri, orang tua mendengar kabar bahwa Shalfa sengaja dipulangkan karena isu tidak perawan.
Weleh, diskriminasi, tapi setahu mimin pelatihan senam artistik kan berat juga kudu lentur kalau terjadi sesuatu pada organ kewanitaan kenapa harus dipermasalahkan ya.
Apalagi terbukti kalo isu yang beredar tidak benar seperti yang menimpa Shalfa, selain mencemarkan nama baik jelas keputusan sang pelatih telah merugikan atlet itu sendiri.
Sea Games loh guys, waktu berlatih yang lama, kesempatan untuk bertanding membawa nama negara malah terbuang sia-sia, kasihan..
Lalu apa arti ‘perawan’ menurut kacamata medis?
Karena tak punya batasan yang jelas status ‘perawan’ seringkali menjadi polemik di masyarakat.
Melihat dari kacamata medis, dr Ni Komang Yeni, SpOG menegaskan bahwa ‘perawan’ bukan merupakan diagnosis medis.
“Perawan itu adalah status, bukan diagnosis medis. Hanya dirinya sendiri yang tahu,” tegasnya.
Menurut dr Yeni, menentukan seseorang masih perawan atau tidak berdasarkan kondisi selaput dara sulit dilakukan.
Karena walau hubungan seks adalah penyebab utama rusaknya selaput dara, namun aktivitas fisik seperti bersepeda juga dapat merusak selaput dara.
Jadi intinya hubungan intim bukan satu-satunya faktor selaput dara bisa rusak.
Bahkan, di beberapa kasus ada perempuan yang memiliki selaput dara tebal dan elastis sehingga walau sudah berhubungan seks selaput dara tidak mengalami kerusakan.
“Ada perempuan yang sudah berhubungan seksual bertahun-tahun namun selaput daranya masih utuh,” kata dr Yeni mencontohkan.
Sumber : detik.com
- Syarat Nikah Ditambah Bagi Warga Jatim, Wajib Ikut Tes Narkoba!
- Diselundupkan Eks Dirut Garuda, Sebenarnya Semahal Apa sih Harga Sepeda Brompton?
- Dirut Garuda Ketahuan Selundupkan Harley Davidson Berakhir Dipecat!
- Cerdas, Nembak Gebetan Pakai Rumus Matematika!
- Yamaha Makin Gokil, Tak Cuma Nmax, All New XSR 155 dan WR 155R Turut Dilaunching!
- Usung Konsep Baru All New Nmax 155 Jadi Motor Pertama Indonesia yang Terkoneksi dengan Smartphone!
- Unggahan Makan Mie Instan Dengan Lobster Besar ini Bikin Baper Netizen yang Belum Gajian!
- Parah, Atlet Senam Indonesia Batal ke Sea Games 2019 Karena Tak Perawan?
- Apa itu Toxic Positivity?
- Ngaku Bukan Orang Indonesia Lalu Agnez Mo Orang Apa?
- Marshanda Dituding Pelakor! Benarkah?
- 4 Cara Membuat Nama Anak Unik, Gak Pasaran dan Maknanya Mendalam!
- ‘Foshare Day Conceptual Photo Competition’ Kuota Terbatas Dengan Total Hadiah Rp 12 Juta!
- Foshare Day Marathon Workshop Fotografi, Rugi Kalo Gak Ikutan!
- Orang Kaya Tetap Eksis Buru Barang Branded di Tengah Banjir Venesia!
- Naked di Majalah Playboy PNS Cantik Berakhir Tragis Dipecat!
- Selamat, Mycotech Juarai SEED Awards 2019 Kategori Bisnis Low Carbon!
- Cecep ‘Bombom’ Meninggal Dengan Ring di Jantungnya, ini Pantangan Pasien Pemakai Ring Jantung!
- Pernikahan Unik Masa Kini Putar Lagu ‘Kera Sakti’ di Resepsi!
- Betrand Peto Minum Asi Sarwendah? Ingat Asi Bukan Untuk Remaja dan Orang Dewasa!
Posted on November 29, 2019, in Beauty & Health, Hot News and tagged atlet senam artistik, perawan menurut medis, sea games 2019, Shalfa Avrila Siani, tidak perawan. Bookmark the permalink. Leave a comment.
Leave a comment
Comments 0