Dibalik Kesuksesan Cristiano Ronaldo Ada Kisah Haru Yang Tersimpan

Penyerang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, saat ini dikenal sebagai salah satu pesepak bola dunia yang kariernya cemerlang.

image

Di usianya yang ke 31, Ronaldo sukses meraih tiga kali Ballon d’Or dan menjadi bintang bola terkaya di tahun 2015 dengan total kekayaan 236 juta dolar Amerika Serikat atau setara Rp 3,2 triliun.

Namun, di balik semua gemerlap kesuksesan, masa lalu Ronaldo jauh dari kegembiraan, justru selalu diliputi dengan kesedihan.

Ronaldo kecil yang lahir di Madeira, Portugal, datang dari keluarga yang kurang mampu.

Di usia yang masih belia 16 tahun, Ronaldo harus membantu sang kakak, Hugo Aveiro dari kecanduan narkoba.

Itu karena ibunya Dolores Aveiro, hanya memiliki upah yang sedikit, hingga akhirnya sulit untuk membayar biaya pengobatan Hugo.

Pekerjaan Dolores adalah tukang bersih-bersih dengan penghasilan 400 pound per bulan atau setara Rp 7 juta.

Nggak sampai disitu aja, Ronaldo juga mengalami trauma terhadap alkohol. Dia  menjauhi alkohol karena ayahnya, Jose Dinis Aveiro, meninggal di usia 52 tahun, akibat kecanduan minuman keras.

Tak heran jika Ronaldo memberi saran untuk menjauhi alkohol jika ingin hidup dengan sehat.

Karena pedihnya masa lalu, Ronaldo harus hidup disiplin dan mandiri.

Dilansir dari Metro, Ronaldo kecil menyetrika bajunya sendiri.

“Mental saya terlatih karena saya menyetrika baju sendiri,” ucap Ronaldo.

Mau sukses jangan lupa setrika baju seperti Ronaldo *eh..
Kisah yang mengharukan banget ya sob,  dengan kisah ini bisa jadi motivasi buat siapa aja yang ingin sukses dan hidup lebih sehat. 😀

Posted on February 8, 2016, in Infotaiment and tagged , , , . Bookmark the permalink. 13 Comments.

  1. salut buat ketangguhannya CR7

    Liked by 1 person

  2. Inilah hidup.. skrg Ronaldo udah sukses pasti haru dehh nginget ceritanya dulu :’D

    Liked by 1 person

  3. Keren gan! Ronaldo aja nyetrika baju sendiri. Masak kamu enggak? Aku juga nyetrika sendiri lho..siapa tau bisa jadi the next Cristiano Ronaldo. hehe…amiiinn

    Liked by 1 person

Leave a comment