Awalnya terlihat tak layak huni, berikut foto sebelum dan sesudah Mini Zoo Depok dibersihkan. Berkat kekuatan internet, sob!

Momen libur Lebaran kemarin dimanfaatkan betul untuk plesiran, siapa nih sobat Sebarkan yang memilih pergi ke kebun binatang untuk sekedar refreshing? Mengajak anggota keluarga khususnya anak-anak sebagai ajang edukasi untuk melihat satwa liar.

 

Tapi, dibalik keseruannya ternyata hal sebaliknya justru diperlihatkan kebun binatang mini yang terletak di kolam renang Kostrad, Cilodong, Depok Jawa Barat.

Mini Zoo ini mendadak viral di media sosial dan bikin warganet geram. Pasalnya kebun binatang tersebut tampak kotor dan tak layak huni.

Kebun binatang yang terletak di Divisi I Kostrad itu terlihat sangat kotor, kandang para satwa dipenuhi sampah pengunjung.

Foto-foto yang dibagikan akun Twitter @halocilukba pada Senin (10/6), memperlihatkan menggunungnya sampah plastik hingga botol minuman. Pada foto terlihat burung Kasuari hanya diberi makan pisang busuk. Sedih lihatnya πŸ˜₯

Namun berkat kekuatan media sosial, Mini Zoo tersebut kini sudah bersih kembali. Terima kasih warganet..

Pihak pengelola pun langsung ambil tindakan cepat memperbaiki dan membersihkan kebun binatang dari sampah yang menumpuk. Kostrad juga sudah menghubungi pihak dari balai konservasi dan siap menyerahkan satwa-satwa tersebut apabila diminta.

Nah, menurut Kepala Penerangan Kostrad Inf Adhi Giri Ibrahim, Mini Zoo tersebut memang kotor saat libur Lebaran kemarin.

Selain karena padatnya pengunjung yang datang, pengawasan dari petugas juga tidak optimal karena pengawas yang bertugas sedang cuti Lebaran.

Pengelola kini sudah memasang tulisan peringatan supaya pengunjung tak memberi makan kepada satwa atau membuang sampah di dalam kandang.

Tak lupa pihak Kostrad berterima kasih pada perhatian masyarakat yang sudah mengingatkan kondisi mini zoo tersebut.

Melihat kondisi Mini Zoo yang bersih kembali warganet pun jadi lega.

Nah, semoga tetap dipertahankan ya kondisi baik ini, dannnn.. bagi para pengunjung berhentilah membuang sampah sembarangan atau pun memberi makan para hewan. Yuk, ciptakan kenyamanan untuk satwa liar yang ada.

Berikut foto-foto Mini Zoo Cilodong sebelum dan sesudah dibersihkan!

KANDANG MONYET

Sebelum dibersihkan

Sesudah dibersihkan

KANDANG BURUNG KASUARI

Sebelum dibersihkan

Sesudah dibersihkan

KOLAM BUAYA

Sebelum dibersihkan

Sesudah dibersihkan

 

 

Sumber : detik.com & kumparan

Posted on June 13, 2019, in Come On Share, Hot News, Special Section and tagged , , , , , , , , . Bookmark the permalink. 2 Comments.

  1. wah aku kemarin juga liburan ke kebun binatang, tapi di ragunan.

    Liked by 1 person

Leave a comment