Sah! WR155R Pertama Sudah Dikirim ke Tangan Konsumen
Setelah launching secara resmi di Surabaya pada 10 Maret lalu, akhirnya unit pertama Yamaha WR155R di Jawa Timur diterima oleh konsumen. Mantabs!
Unit pertama yang dibeli melalui cara booking online pada 2 Desember 2019 – 31 Januari 2020 di website Yamaha ini diserahkan langsung oleh PT Surya Timur Sakti Jatim pada 7 April 2020 di rumah konsumen.
Misbachul Munir, ia adalah konsumen pertama di Sidoarjo yang menerima unit Yamaha WR155R. Warga Tanggulangin, Sidoarjo ini mengaku tidak menyangka dan sangat puas dengan kualitas motor offroad unggulan Yamaha ini.
“Syukur Alhamdulillah, gak nyangka ternyata bagus, keren, TOP! Setelah saya inden hampir 4 bulan melalui online dari website Yamaha, proses dan transfernya sangat mudah. Mungkin teman-teman yang lain bisa untuk memilih Yamaha WR155R ini. TOP pokoknya!” kata Misbachul.
Ketika ditanya mengenai pengalamannya saat pertama kali mengendarai Yamaha WR155R, Misbachul berkomentar mengenai tarikannya.
“Tarikannya TOP! Walaupun teleskopik tapi sangat nyaman untuk di tikungan dan tanjakan. Empuk juga.”
Yamaha WR155R sendiri merupakan motor kelas offroad terbaru Yamaha dengan mesin 155cc berbekal VVA (variable valve actuation) yang membuat torsi merata sebesar 14,3 Nm/6.500 rpm dan mampu menghasilkan tenaga sebesar 12,3 KW/10.000 rpm dan transmisi 6 percepatan membuatnya menjadi motor bertenaga terbesar di kelasnya.
WR155R juga dilengkapi dengan ban dual purpose dan rem cakram ganda bergelombang (Wavy Double Disc Brake) hingga semakin mengoptimalkan fungsi pengereman. Suspensinya yang teleskopik membuat aktivitas offroad lebih nyaman karena kemampuan daya redam yang baik.
Yamaha WR 155R tersedia dalam 2 varian warna, yaitu Yamaha Blue dan Yamaha Black. Yamaha WR 155R dijual dengan harga Rp 40.419.000,- OTR Surabaya.
Kira-kira siapa lagi ya pemilik selanjutnya? Mungkin sobat Sebarkan ada yang minat booking online? Bisa dijadikan penghibur hati lho, di kala pandemi berlangsung, hehe..
- Jangan Salah Pilih ini Rekomendasi Oli Terbaik dari Yamaha Jatim!
- Bingung Harus Kerja Dulu Atau Investasi Dulu? Temukan Jawabannya di Ngobras Bareng Dennis!
- Spesial Valentine! Beli Motor Tanpa DP Cuma di Love Sale Yamaha Jatim
- Wow, Menurut Survei Sugar Daddy di Indonesia Tertinggi Ke-2 di Asia
- 19 Ucapan Selamat Hari Kasih Sayang Untuk Orang Tua dan Pasangan
- 12 Ucapan Imlek Untuk Keluarga dan Orang tersayang!
- Ngobras Yamaha Hadirkan Farudila Adam Bahas Cara Hidup Sehat di Masa Pandemi
- Asik, Servis Motor Yamaha di Tenda SKY Malang Berhadiah Spesial
- Gear Day Jember Berbagi Kebaikan dan Tawa Dengan Para Pengendara
- Talkshow Digital Marketing, Wajib Banget Ikutan Buat Nambah Wawasan!
- Paket Master Kelas Online Spesial Untuk Pengusaha!
- Kelas Website Keren, Jago Website Dengan Harga Terjangkau!
- Mau Pelatihan Gratis Seputar Mengelola Keuangan Usaha dan Personal Branding? Ikutan ini aja!
- Ada Dimas Alwin di Ngobras Yamaha Bahas ‘Mengatur Emosi Saat Berkendara’
- WNA Kristen Gray Musuh Publik yang Belum Lama Viral!
- Abis Beli Motor Yamaha, Jangan Lupa Unduh Aplikasi My Yamaha Motor!
- Cuma Main Filter Bisa Dapat OVO Senilai Rp 1.5 Juta dari Yamaha, Genks!
- Sosok Pilot dan Kopilot Foto Bersama Sebelum Kejadian Nahas Sriwijaya Air SJ 182
- Massa Pendukung Trump Rusuh Duduki Gedung Capitol
- Keren! Ngobras Edisi Ngobrol Bareng Achmad Zulkarnain Fotografer Disabilitas
Posted on April 8, 2020, in Hot News and tagged Konsumen pertama WR1550, WR155R 2020, WR155R jatim, WR155R sidoarjo, WR155R Surabaya, Yamaha Wr155R. Bookmark the permalink. Leave a comment.
Leave a comment
Comments 0